Refren
Tuhan adalah pengasih dan penyayang
Mazmur
- Pujilah Tuhan hai jiwaku! Pujilah nama-Nya yang kudus, hai segenap batinku. Pujilah Tuhan hai jiwaku, jangan lupa akan segala kebaikan-Nya
- Dialah yang mengampuni segala kesalahanmu, dan menyembuhkan segala penyakitmu! Dialah yang menebus hidupmu dari liang kubur, dan memahkotai Engkau dengan kasih setia dan rahmat!
- Tidak terus-menerus Ia murka, dan tidak untuk selamanya Ia mendendam. Tidak pernah Ia memperlakukan kita setimpal dengan dosa kita, atau membalas kita setimpal dengan kesalahan kita
- Setinggi langit dari bumi, demikianlah besarnya kasih setia Tuhan atas orang-orang yang takwa kepada-Nya. Sejauh timur dari barat, demikianlah pelanggaran-pelanggaran kita dibuang-Nya
Alleluya
Alleluya…Alleluya…
Ayat
Perintah baru Kuberikan kepadamu, sabda Tuhan, yaitu supaya kamu saling mengasihi sama seperti Aku telah mengasihi kamu

