HARI RAYA KENAIKAN TUHAN YESUS

Refren

Kota kediaman Allah tidak akan goncang. Allah akan menolongnya menjelang pagi

Mazmur

  1. Allah itu bagi kita tempat perlindungan dan kekuatan, sebagai penolong dalam kesesakan sangat terbukti. Sebab itu kita tidak akan takut, sekalipun bumi berubah, sekalipun gunung-gunung goncang di dalam laut
  2. Allah ada di dalamnya, kota itu tidak akan goncang; Allah akan menolongnya menjelang pagi. Bangsa-bangsa ribut, kerajaan-kerajaan goncang, Ia memperdengarkan suara-Nya dan bumi pun hancur
  3. Tuhan semesta alam menyertai kita,, kota benteng kita ialah Allah Yakub. Pergilah, pandanglah pekerjaan Tuhan, yang mengadakan pemusnahan di bumi

Alleluya

Alleluya…

Ayat

Pergilah, jadikanlah semua bangsa murid-Ku. Allah menyertai kamu senantiasa sampai akhir zaman